Universitas Brawijaya, Kampus dengan Peminat Terbanyak di SBMPTN 2019

universitas brawijaya dengan peminat SBMPTN 2019 terbanyak

Artikel ini memberikan informasi terbaru tekait Universitas Brawijaya yang menjadi kampus dengan peminat terbanyak di SBMPTN 2019

Kamu calon mahasiswa Universitas Brawijaya yang mendaftar lewat jalur SBMPTN 2019? Universitas Brawijaya (UB) kembali menempati posisi pertama sebagai perguruan tinggi negeri yang paling diminati pada SBMPTN 2019, setelah SNMPTN 2019. Total jumlah pendaftar SBMPTN yang menempatkan Universitas Brawijaya sebagai tujuannya ada sebanyak 55.871 peserta. Jumlah ini merupakan yang terbanyak di antara perguruan tinggi negeri lainnya di Indonesia.

Pada Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2019 lalu, Universitas Brawijaya juga menjadi kampus terbanyak yang menerima pendaftar dengan jumlah total 3.957 orang. Hal ini diungkapkan oleh Wakil Rektor I Universitas Brawijaya Prof Dr Aulanni’am, seperti yang dikutip dari kompas.com.

Prof Dr Aulanni’am pun mengatakan bahwa Universitas Brawijaya banyak diminati oleh calon mahasiswa karena banyaknya fakultas yang dimiliki serta suasana daerahnya yang nyaman. Selain itu, suasana dan lingkungan kota Malang khususnya di Universitas Brawijaya juga dinilai mendukung untuk semua kalangan ekonomi.

universitas brawijaya dengan peminat SBMPTN 2019 terbanyak

Universitas Brawijaya (Sumber: mamikos.com)

Selain Universitas Brawijaya, peringkat dua kampus yang paling banyak diminati di SBMPTN 2019 adalah Universitas Sebelas Maret (UNS), sedangkan di peringkat ketiga ditempati oleh Universitas Diponegoro (Undip).

Baca juga: Daya Tampung Universitas Brawijaya pada SBMPTN 2019

Kriteria kelulusan pendaftar

Dilansir dari kompas.com, Prof Dr Aulanni’am menjelaskan bahwa untuk SBMPTN tahun ini nilai yang diambil murni dari nilai Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) 2019. Berbeda dengan universitas lain yang mungkin masih menyediakan kriteria lain untuk mendaftar SBMPTN, Universitas Brawijaya sendiri murni mengambil 100 persen nilai UTBK dan tidak ada kriteria lain seperti portofolio prestasi.

Detail jumlah pendaftar Saintek dan Soshum di Universitas Brawijaya

Jumlah peminat SBMPTN 2019 di Universitas Brawijaya untuk program studi sains dan teknologi atau Saintek sebanyak 33.987 pendaftar. Yap, program studi Saintek masih mendominasi jumlah pendaftar di Universitas Brawijaya. Di program Saintek ini, ada sebanyak 18.423 pendaftar SBMPTN yang menempatkan Universitas Brawijaya sebagai pilihan pertama dan 15.564 pendaftar menjadikan kampus yang berada di Malang ini sebagai pilihan kedua.

Sementara itu, untuk program sosial humaniora atau Soshum ada sebanyak 21.884 pendaftar. Dengan rincian 12.580 pendaftar yang menempatkan Universitas Brawijaya sebagai pilihan pertama dan 9.304 pendaftar yang menempatkannya sebagai pilihan kedua.

universitas brawijaya dengan peminat SBMPTN 2019 terbanyak

Mahasiswa orientasi Universitas Brawijaya (Sumber: hipwee.com)

Daya tampung untuk program studi Saintek sendiri yang sudah ditetapkan yaitu sebanyak 3.627 orang dan program studi Soshum sebanyak 1.988 orang.

Untuk prodi yang paling diminati di SBMPTN 2019 ini adalah Ilmu Hukum (2.584), Agroteknologi (2.202), Peternakan (1.734), Ilmu Administrasi Bisnis (1.598), dan Pendidikan Dokter (1.468).

Pada jalur mandiri, Universitas Brawijaya menetapkan kuota 30 persen dari jumlah total mahasiswa baru yang diterima. Untuk meningkatkan kualitas mahasiswanya, selain tes tulis Universitas Brawijaya juga akan memberikan kriteria lain di jalur mandiri tahun ini yang berupa portofolio prestasi.

Gimana Squad, apakah kamu salah satu peserta yang mendaftar ke Universitas Brawijaya di SBMPTN 2019 ini? Pengumuman SBMPTN 2019 baru akan diumumkan besok pada 8 Juli 2019. Sudah siap menerima hasilnya? Apa pun itu, tetap semangat dan jangan lupa bersyukur ya. Jika belum beruntung diterima di kampus impian melalui jalur SBMPTN 2019, kamu masih bisa berkesempatan untuk mendaftar melalui jalur mandiri. Yuk, terus siapkan diri menghadapi ujian bersama ruangbelajar.

IDN CTA Blog ruangbelajar Ruangguru

Shabrina Alfari

Content Writer and Content Performance at Ruangguru. Hope my writing finds you well and help you learn a thing or two! :D