5 Tips untuk Mengikuti Pelatihan Online

SA Prakerja - Tips dan Trik Mengikuti Pelatihan Online-01

Artikel ini membahas 5 tips yang bisa dilakukan ketika mengikuti pelatihan online.

 

Sudah lebih dari enam bulan masyarakat Indonesia berhadapan dengan pandemi COVID-19. Kebijakan-kebijakan untuk membuat masyarakat bekerja di rumah demi mengurangi interaksi secara fisik, pun dilakukan. Kebijakan ini dirasa cukup dilematis. Satu sisi kita harus mengurangi persebaran virus, satu sisi lagi banyak masyarakat yang bergantung pada pendapatan harian.

Dua bulan tentunya bukan waktu yang sebentar. Dua bulan adalah waktu yang cukup membuat cemas. Perusahaan-perusahaan mulai banyak melakukan PHK karyawan, dan banyak jenis usaha lain yang terkena dampak.

Mungkin salah satu cara yang paling bisa diharapkan adalah dunia digital. Dengan orang-orang yang berdiam diri di rumah, tidak bisa ke mana-mana, pasti banyak hal dilakukan melalui internet. Bertransaksi, belanja, dan membeli makanan.

Ranah ini bisa menjadi salah satu solusi untuk tetap berproduksi, menjalani usaha baru dan memenuhi kebutuhan sehari-hari. Namun, kita juga harus tau usaha apa yang bisa dilakukan, bidang apa yang mudah ditekuni dan pasarnya tersedia.

Untuk itu, ada baiknya jika pelatihan online bisa diikuti. Saat ini pelatihan online tidak mengharuskan Anda mengeluarkan biaya sepeser pun kecuali kuota internet. Syaratnya Anda harus daftar di program Kartu Prakerja. Sebuah program yang diinisiasi oleh pemerintah dan diperuntukkan untuk Anda yang membutuhkan pengetahuan, juga teknik-teknik dalam meningkatkan keahlian.

Nah, oleh karena itu, di artikel ini terdapat tips-tips bagaimana supaya pelatihan online yang Anda ikuti, tidak menjadi sia-sia.

 

1. Kenali Kemampuan dan Potensi Diri

potensi diri

Belajar mengenali potensi diri (Sumber: pelatihanbisnisindonesia.com)

Setiap orang pasti punya cita-cita, atau setidaknya punya hal yang disuka. Bisa senang menggambar, senang memasak, senang menulis, membaca, bernyanyi, main komputer, berpidato, dan banyak lainnya.

Lambat taun hal yang disenangi itu berubah jadi kemampuan. Tapi, kadang ada juga yang bingung dengan kemampuannya sendiri, banyaknya karena tidak percaya diri. Untuk itu, cobalah mulai mengenali kemampuan apa yang Anda kuasai dan potensi seperti apa yang bisa terus dikembangkan. Karena itu sangat penting di masa pandemi seperti ini. Kita harus bisa melihat peluang dari kemampuan yang kita miliki. Jika sudah, mulailah mengukurnya.

 

2. Ukur Tingkat Kemampuan

mengukur kemampuan

Mengukur tingkat kemampuan yang bisa menguntungkan (Sumber: dream.co.id)

Mengukur kemampuan diri itu penting. Kenapa? Karena jika tidak diukur, Anda tidak akan tahu apakah kemampuan itu sudah cukup membuat kualitas diri Anda dilihat oleh orang lain.

Dengan mengukurnya, Anda jadi tahu materi pelatihan online apa yang perlu diikuti, yang sesuai kemampuan, juga kebutuhan. Dengan begitu, hasil pelatihannya bisa membuat Anda bisa membaca, potensi usaha apa yang mudah dilakukan dan cepat menguntungkan. Atau bisa juga untuk mencari pekerjaan menjadi freelancer dengan bekerja secara digital.

 

3. Pilih Pelatihan Online Terbaik

pelatihan online skill academy

Platform pelatihan online skill academy (Sumber: dailysocial.id)

Kalau sudah tahu kemampuan Anda di bidang apa, dan potensi diri Anda sejauh mana, mulailah mencari pelatihan online yang cocok untuk meningkatkan skill dan pengetahuan Anda.

Carilah pelatihan online terbaik dari kelengkapan kelasnya, struktur materi belajar, mentor pengisi kelas, kualitas video (jernih, suara bagus, tidak membosankan), dan tentunya melihat dari review orang-orang.

Belajar dari kelas-kelas di pelatihan online, cukup bisa membuat Anda cepat menambah wawasan dan meningkatkan kemampuan. Karena, materinya yang disusun secara terstruktur, disampaikan oleh orang berkompeten dan berpengalaman, juga penjelasan yang mudah dipahami. Salah satu pelatihan online yang mungkin bisa Anda coba adalah Skill Academy.

 

4. Buat Jadwal Belajar

membuat jadwal pelajaran

Menyusun jadwal kegiatan (Sumber: newshub.id)

Jika sudah memilih kelas pelatihan online yang sesuai dengan minat dan kemampuan Anda, mulailah buat jadwal belajar. Jadwal belajar bukan cuma buat anak sekolahan, orang dewasa juga penting membuatnya. Justru kegiatan Anda semakin banyak, maka dari itu butuh membuat jadwal.

Sediakanlah waktu setidaknya 1-2 jam. Pilih di jam-jam pagi, setelah Anda bangun tidur, olahraga, mandi, dan sarapan. Jika kondisi badan bugar, dan segar, daya tangkap otak Anda pun juga lancar. Materi yang disampaikan jadi mudah diserap dan dipahami. Oh ya, jangan lupa bawa catatan, setidaknya ada poin poin penting yang menurut Anda bisa menunjang dan mempercepat tujuan Anda dalam mengikuti pelatihan online tersebut.

 

5. Evaluasi

evaluasi hasil belajar

Evaluasi hasil belajar (Sumber: moondoggiesmusic.com)

Tips yang terakhir adalah evaluasi. Pada tahap ini, Anda bisa merangkum dari keseluruhan materi yang dipelajari. Sejauh mana pemahaman yang Anda dapat, skill baru apa yang sudah bisa dipraktekkan, dan hal apa yang sekiranya belum tercukupi.

Jika tahap evaluasi sudah dilakukan, jadikan itu sebagai catatan untuk menentukan apakah butuh tambahan kelas pelatihan online apa tidak. Tapi itu semua bisa Anda putuskan setelah mulai mencoba bisnis, atau pekerjaan baru yang bisa dilakukan dengan hanya mengandalkan jaringan internet.

Baca Juga: 5 Kelas Prakerja Terbaik yang Paling Diburu di Skill Academy

Nah, itulah lima tips yang bisa dilakukan ketika mengikuti pelatihan online. Semoga, dengan mengikuti kelima tips tersebut, Anda bisa mulai menemukan bisnis atau kerjaan apa, yang bisa dilakukan selama pandemi Covid-19 ini belum berakhir. 

Bagi Anda yang mau meningkatkan soft skills yang Anda miliki, atau menambah kemampuan baru selama pandemi ini, bisa bergabung di Skill Academy by Ruangguru dengan mengeklik gambar di bawah ini, ya. Banyak pilihan kelas dengan harga terjangkau. Gabung sekarang dan pilih kelas Anda sekarang.

My CTA (Sep 14, 2020 12:56 PM)

 

Ruangguru