Harus Coba! Tips Menambah Teman Selama Kuliah Online bagi Mahasiswa Baru

tips menambah teman selama kuliah online bagi maba

Artikel ini membahas tentang tips menambah teman selama kuliah online bagi mahasiswa baru. Yuk, kita kupas bersama!

Nggak terasa, sebentar lagi sudah memasuki semester kedua perkuliahan bagi para mahasiswa baru alias maba. Gimana nih, rasanya setelah satu semester kuliah online? Sudah punya banyak teman baru? Atau malah kesusahan buat menambah teman baru?

Beberapa maba mungkin merasa selow-selow aja dan nggak merasa kesusahan buat menambah teman baru. Tapi, nggak sedikit juga yang merasa bingung dan nggak tau gimana caranya untuk menambah teman baru.

Pengen banget ngajak kenalan, tapi aku malu, nihhh..

Jangan malu ya, teman-teman! Namanya juga kenalan sama orang baru, awalnya pasti canggung dan terasa aneh. Tapi, kalau nggak dilakukan sekarang, kapan lagi?

Nah, Ruangguru punya tips nih, gimana caranya menambah teman baru bagi maba yang sedang kuliah online seperti kamu. Yuk, kita simak bersama!

Fast Response

Tips yang pertama yaitu jadilah orang yang fast response. Misalnya, ada teman baru kamu yang tiba-tiba chat tanya tugas. Usahakan untuk langsung membalas chat tersebut, ya. Jangan baru dibalas tiga hari kemudian! Keburu basi dong, chat-nya. 

Tapi kalau lagi sibuk, kamu bisa membalas chat tersebut dengan menyampaikan permintaan maaf karena belum bisa membantu dengan segera. Bilang bahwa kamu sedang ada kesibukan lain yang tidak bisa ditinggalkan. Kamu juga bisa mengatakan, kira-kira dalam kurun waktu berapa lama kamu bisa dihubungi kembali terkait masalah tersebut. Ini akan meninggalkan kesan bahwa kamu adalah orang yang ramah dan cepat tanggap.

membalas chat

Membalas Chat (Sumber: unsplash.com)

Manfaatkan Group Chat

Tips yang kedua yaitu memanfaatkan group chat sebagai sarana menambah teman. Sesekali, kamu boleh banget ngeramein group chat dengan membawa topik yang lagi hits di media sosial. Misalnya, kamu bisa bertanya, “Eh, udah pada nonton film ini belum? Bagus nggak, sih?” atau “Kalian udah daftar UKM apa aja, nih?”.

Dari obrolan-obrolan di group chat tersebut, coba perhatikan, kira-kira siapa saja yang suka merespon? Nah selanjutnya, kamu bisa coba ajak ngobrol mereka lebih jauh. Kalau ternyata kalian punya interest yang sama, misalnya sama-sama suka main game, kamu bisa banget tuh, mengajak mereka untuk main game bareng supaya lebih cepat akrab.

Baca juga: Mitos vs Fakta Jurusan yang Sering Kamu Dengar

Ajak Teman Sekota Ketemuan

Tips berikutnya yaitu mengajak ketemuan teman yang satu kota. Kamu bisa coba bertanya di group chat angkatan, kira-kira ada nggak nih, maba yang tinggalnya satu kota dengan kamu. Kalau ada, coba ajak dia ketemuan! Misalnya, ajak ke cafe buat ngopi-ngopi cantik sambil ngerjain tugas bareng. 

Pada saat ketemuan, pastikan kamu sudah menyiapkan beberapa topik buat diobrolin ya, biar nanti nggak ‘krik krik’ alias garing. Kamu bisa mulai dengan topik yang ringan, seperti topik tentang kampus, film, atau musik. Seiring berjalannya waktu, biasanya topik pembicaraan akan mengalir begitu saja. Tapi ingat, jangan lupa untuk selalu menerapkan protokol kesehatan di manapun kalian bertemu, ya!

bertemu teman di cafe

Bertemu Teman di Cafe (Sumber: unsplash.com)

Ikut Kegiatan Online Kampus

Meskipun sedang pandemi, kegiatan-kegiatan kampus tetap aktif diadakan lho, teman-teman! Kalau nggak percaya, coba cari tahu informasinya melalui akun media sosial kampus kamu. Kegiatan-kegiatan kampus seperti seminar, workshop, dan lain-lain tetap aktif diselenggarakan meskipun hanya secara online

Nah, daripada gabut di rumah, ada baiknya kamu ikut kegiatan-kegiatan online seperti ini. Selain menambah ilmu, kamu juga bisa menambah teman baru, lho! Kok bisa? Ya bisa, dong! Caranya adalah dengan bertanya di group chat angkatan, siapa saja maba yang mengikuti kegiatan online yang sama denganmu. Dari situ, kamu bisa ajak kenalan mereka sambil mengobrolkan topik yang nantinya akan dibahas di kegiatan online yang kamu ikuti.

online meeting

Online Meeting (Sumber: unsplash.com)

Buat Kelompok Belajar Online

Terakhir, kamu bisa membuat kelompok belajar selama kuliah online ini. Ajak teman-teman barumu untuk membentuk suatu kelompok yang rutin mengadakan acara belajar bersama secara online. Tentukan jadwal sesuai kesepakatan bersama, misalnya seminggu sekali atau dua minggu sekali. Manfaatkan aplikasi meeting online untuk mempermudah kamu ketika belajar bersama.

Ketika belajar bersama, kamu bisa membawa topik-topik pembahasan yang relevan dengan materi yang akan dipelajari. Jadilah aktif di kelompok belajar tersebut dan jangan ragu untuk menyampaikan pendapat atau ide. Setelah selesai belajar, kamu bisa lanjut ngobrol, nge-game bareng, atau nonton film bareng secara online.

Segitu dulu, tips menambah teman selama kuliah online bagi mahasiswa baru. Ingat, jangan malu dan jangan takut buat approach duluan! Daripada malu, lebih baik kamu mengasah skill di masa kuliah ini dengan bantuan guru privat berkualitas dari ruangles. Yuk, daftar sekarang!

IDN CTA Blog ruangles-2 Ruangguru

Referensi:

‘Ini Tips untuk Mencari Teman Baru Saat Kuliah Online’, Line Today, [Daring]. Tautan: https://today.line.me/id/v2/article/aK93K6 (Diakses: 9 Februari 2021)

Kampus, G. ‘6 Tips & Trik Ampuh Mencari Teman di tengah Kuliah Online untuk MABA’, Medium, [Daring]. Tautan: https://medium.com/g%C3%B6%C3%B6p-kampus/tips-trik-cara-mencari-teman-secara-online-untuk-maba-a77ef834f108 (Diakses: 9 Februari 2021)

Tafrijiah, S. ‘Tetap Akrab Bergaul Walau Kuliah Daring? Mahasiswa Baru Wajib Coba 5 Tips Ini!’, Hipwee, [Daring]. Tautan: https://www.hipwee.com/list/tetap-akrab-bergaul-walau-kuliah-daring-mahasiswa-baru/ (Diakses: 9 Februari 2021)

Sumber Foto:

Foto ‘Membalas Chat’ [Daring]. Tautan: https://unsplash.com/photos/GWkioAj5aB4 (Diakses: 9 Februari 2021)

Foto ‘Bertemu Teman di Cafe’ [Daring]. Tautan: https://unsplash.com/photos/K8XYGbw4Ahg (Diakses: 9 Februari 2021)

Foto ‘Online Meeting’ [Daring]. Tautan: https://unsplash.com/photos/smgTvepind4 (Diakses: 9 Februari 2021)

Kenya Swawikanti