Yuk, Daftar Beasiswa Pendidikan Indonesia (BPI) Bergelar 2022 Gratis Kuliah S1 S2 S3

Info Beasiswa - Beasiswa Pendidikan Indonesia 2022-01

Yuk segera daftar Beasiswa Pendidikan Indonesia (BPI) Bergelar 2022 sebelum ditutup pada 30 Juni 2022.

Kabar baik dari pemerintah Indonesia nih, teman-teman. Pemerintah Indonesia melalui Pusat Layanan Pembiayaan Pendidikan (Puslapdik) membuka pendaftaran Beasiswa Pendidikan Indonesia (BPI) Bergelar 2022. Apa saja syarat dan bagaimana cara daftarnya? Simak terus artikel ini, ya!

Jika kamu calon guru SMK, siswa berprestasi, guru, pelaku budaya, atau dosen, bisa lho segera mendaftar Beasiswa Pendidikan Indonesia (BPI) Bergelar 2022. For your information, BPI terdiri dari program beasiswa bergelar (degree) dan non-gelar (non-degree). Adapun beasiswa ini dibuka dengan jenis program beasiswa bergelar S1, S2, dan S3 perguruan tinggi dalam dan luar negeri.

 

Jenis Beasiswa Pendidikan Indonesia

Ada beberapa jenis Beasiswa Pendidikan Indonesia (BPI) yang diberikan sesuai dengan jenjang pendidikannya berikut ini.

WhatsApp Image 2022-06-22 at 14.15.49

WhatsApp Image 2022-06-22 at 14.16.25

Syarat Umum Mendaftar Beasiswa Pendidikan Indonesia

Pendaftar diharapkan memenuhi persyaratan umum sebelum mendaftar Beasiswa Pendidikan Indonesia.

  1. Warga Negara Indonesia;
  2. Diterima pada Perguruan Tinggi di dalam negeri atau di luar negeri yang telah ditetapkan oleh Kemendikbud Ristek;
  3. Memiliki bukti LoA Unconditional atau surat tanda diterima tanpa syarat sesuai program studi dan Perguruan Tinggi Tujuan;
  4. Skema pendidikan: S1 satu gelar (single degree) dengan durasi studi paling lama 48 (empat puluh delapan) bulan; S2 satu gelar (single degree) dengan durasi studi paling lama 24 (dua puluh empat) bulan; S3 satu gelar (single degree) dengan durasi studi paling lama 48 (empat puluh delapan) bulan; S2 Program Gelar Bersama (Joint Degree) atau Program Dua Gelar (Dual Degree/Double Degree) dengan durasi studi paling lama 24 (dua puluh empat) bulan; dan S3 Program Gelar Bersama (Joint Degree) atau Program Dua Gelar (Dual Degree/Double Degree) dengan durasi studi paling lama 48 (empat puluh delapan) bulan;
  5. Tidak mengajukan perpindahan program studi dan perguruan tinggi tujuan tanpa persetujuan Kementerian;
  6. Telah menyelesaikan SMA/SMK/yang sederajat (bagi mahasiswa semester 1 tahun akademik 2022/2023) untuk studi program beasiswa D4 atau S1
  7. Telah menyelesaikan studi program D4 atau S1 untuk beasiswa S2, atau program S2 untuk beasiswa S3
  8. Tidak sedang (on going) atau telah menempuh studi program S1, S2, S3 atau Non Gelar (Non-degree), baik pada Perguruan Tinggi di dalam negeri maupun Perguruan Tinggi di luar negeri, kecuali bagi penerima beasiswa S1/ D4 calon guru SMK dan penerima beasiswa program S3 PTA Dalam Negeri;
  9. Tidak sedang menerima atau akan menerima beasiswa dari sumber lain selama menjadi penerima BPI Kemendikbud Ristek;
  10. Beasiswa hanya diperuntukkan untuk kelas reguler
  11. Memenuhi ketentuan usia, skor bahasa, IPK/IP/Rapor
  12. Memenuhi ketentuan Persyaratan Bahasa untuk pendaftar Perguruan Tinggi di luar negeri
  13. Pendaftar yang memenuhi ketentuan sebagaimana dimaksud pada huruf m, wajib melampirkan salinan ijazah sebagai pengganti persyaratan bahasa, dengan masa berlaku 2 (dua) tahun sejak ijazah diterbitkan;
  14. untuk beasiswa S1/D4, S2 dan S3 tujuan dalam dan luar negeri wajib menyertakan dokumen yang diminta

Linimasa Pendaftaran Beasiswa Pendidikan Indonesia

Berikut ini linimasa pendaftaran Beasiswa Pendidikan Indonesia yang perlu kamu perhatikan.

  • Pendaftaran: 11 April 2022 – 30 Juni 2022
  • Seleksi Administrasi dan Pengumuman Hasil: 1-15 Juli 2022
  • Seleksi Substansi/ Wawancara dan Pengumuman Hasil: 18 Juli 2022 – 30 Juli 2022
  • Daftar Ulang: 1-16 Agustus 2022

Perlu kamu ingat, seleksi administrasi berupa proses validasi kesesuaian dan kebenaran berkas yang kamu kirimkan. Sementara itu, seleksi substansi dengan wawancara akan menilai aspek kemampuan akademik/ keterampilan, sikap, dan wawasan kebangsaan. 

Adapun hasil seleksi Tim Penyeleksi Administrasi dan Tim Pewawancara akan disampaikan kepada panitia seleksi untuk dilakukan rapat pleno. Usai pleno, akan diumumkan hasil seleksi Beasiswa Pendidikan Indonesia.

Baca Juga: 7 Strategi Mengerjakan Listening Test Bahasa Inggris

Itulah teman-teman, informasi lengkap Beasiswa Pendidikan Indonesia (BPI) yang masih dibuka hingga 30 Juni 2022. Segera mendaftar, ya! Oh iya, kamu yang sedang cari guru privat bisa lho di Ruangguru. Segera akses Ruangguru Privat untuk cari guru les sesuai kebutuhanmu.

[IDN] CTA Pop Up Landing Page RG Privat

 

Dinda Silviana Dewi