Yuk, Ikutan Ruangguru x Aku Masuk ITB & Acara Seru Lainnya!

Ruangguru x Aku Masuk ITB 2024

Yuk, persiapkan diri kamu untuk masuk perguruan tinggi bersama Ruangguru x Aku Masuk ITB. Ada Roadshow, ITB Day, dan rangkaian acara menarik lainnya!

 

Wah, pendaftaran Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) tinggal sebentar lagi, nih! Sudah sejauh mana persiapan kamu? Untuk mendapatkan kampus impian, kamu harus punya persiapan yang matang. Misalnya, belajar dengan tekun, mempersiapkan persyaratan yang dibutuhkan, dan menguji kemampuan dengan latihan soal.

Tapi, jangan khawatir, gengs! Ruangguru punya berita bagus yang akan membantumu mempersiapkan diri menghadapi perkuliahan. Dalam kesempatan kali ini, Ruangguru berkolaborasi dengan ITB dalam beberapa rangkaian acara Aku Masuk ITB. Di antaranya Roadshow dan ITB Day. Yuk, simak selengkapnya!

Baca Juga: Tips Persiapan Masuk Kuliah untuk Kamu Siswa Kelas 12

 

Apa itu Ruangguru x Aku Masuk ITB 2024?

Aku Masuk ITB 2024 merupakan acara tahunan yang diselenggarakan oleh Kabinet Keluarga Mahasiswa ITB.  Dalam rangkaian acara ini, para siswa SMA sederajat di seluruh Indonesia, akan mendapatkan motivasi untuk melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi dan sosialisasi mengenai seluk-beluk perkuliahan di ITB.

Tentunya, acara ini bermanfaat banget nih bagi kamu yang tertarik mendaftar di salah satu kampus terbaik di Indonesia ini. Selain itu, kamu juga enggak perlu khawatir lagi tentang kehidupan di perguruan tinggi nanti, guys.

 

Rangkaian Acara Ruangguru x Aku Masuk ITB 2024

Tahun ini, Ruangguru berkolaborasi dengan Aku Masuk ITB dalam beberapa kegiatan. Simak baik-baik kegiatannya, ya!

 

1. Roadshow Paguyuban Membangun ITB

Kegiatan ini merupakan sosialisasi penyebaran semangat berpendidikan tinggi, serta memperkenalkan kampus ITB dengan mengunjungi sekolah-sekolah SMA atau sederajat di 250 sekolah daerah di Indonesia. Seru banget kan? Yuk, nantikan kehadiran Paguyuban ITB ke sekolahmu!

 

2. ITB Day

Nah, ini dia acara utamanya! ITB Day adalah acara yang diselenggarakan di Kampus ITB Ganesha sebagai wadah pengenalan kampus ITB kepada masyarakat umum. Acara ini memuat kegiatan yang inspiratif dalam mewujudkan motivasi siswa SMA sederajat untuk menempuh pendidikan yang lebih tinggi.

Dalam ITB Day ini, masih banyak acara menarik yang bisa kamu ikuti, di antaranya:

  • Performance
  • Talkshow
  • Campus Tour
  • Exhibition
  • HMJ Fair
  • Bioskop Kampus
  • Games
  • Konsultasi Jurusan & PTN

 

Siapa yang Bisa Ikutan dalam Event Ini?

Acara ini boleh diikuti oleh seluruh pelajar SMA/ SMK/ sederajat usia 15-19 tahun, ya. Terutama bagi kamu siswa kelas 12 yang sebentar lagi akan mempersiapkan diri masuk perguruan tinggi, nih. Ruangguru x Aku Masuk ITB 2024, pasti bakal menjawab rasa penasaran kamu terkait kehidupan kampus dan seluk-beluknya. Yuk, ajak juga orang tua kamu untuk ikutan!

Baca Juga: Mengenal SBM ITB: Sejarah, Jurusan, Akreditasi, dan Prospek Kerja

 

Kapan Event Ini Diselenggarakan?

Untuk acara Roadshow, diselenggarakan pada tanggal 2 – 29 Januari 2024. Sementara untuk acara ITB Day, akan diselenggarakan pada 9 Maret 2024 dari pukul 07.30 – 17.00 WIB, ya!

 

Kenapa Sih Harus Ikutan Ruangguru x Aku Masuk ITB 2024?

Ruangguru udah siapin banyak kegiatan untuk bantu masuk PTN impian. Nggak hanya untuk siswa kelas 12 atau Gap Year, tapi juga bisa diikuti oleh siswa kelas 10 dan kelas 11 untuk persiapan PTN nanti.

Yuk, ikuti kegiatan di booth Ruangguru, GRATIS! Dan dapatkan hadiah menarik.

 

1. Promo spesial untuk produk ruangbelajar, Brain Academy Online, dan Brain Academy Center di booth Ruangguru!

 

  • ruangbelajar

Aplikasi belajar interaktif dengan ratusan ribu latihan soal dan kumpulan strategi serta mater SNBT.

 

  • Brain Academy Online

Bimbel online interaktif dengan Star Master Teacher terbaik untuk persiapan ujian sekolah dan masuk PTN favorit.

 

  • Brain Academy Center

Bimbel tatap muka intensif, tersedia lebih dari 200 cabang se-Indonesia.

 

2. Rasionalisasi SNBP, hasilnya REAL TIME!

Bawa rapor dalam bentuk fisik atau soft copy untuk cek peluang masuk PTN Impian. Meskipun pendaftaran SNBP telah ditutup, rasionalisasi SNBP ini bisa diikuti oleh siswa kelas 10 atau 11.

“Loh kak, terus aku harus isi nilainya dengan apa jika ada semester yang kosong?”

Nah, kamu bisa isi dengan perkiraan nilai atau target nilaimu di semester berikutnya dan lihat hasil rasionalisasinya.

Setelah kamu mengisi form rasionalisasi maka kamu akan mendapatkan hasilnya secara real time! Konsultasikan hasil rasionalisasi SNBP mu di booth Ruangguru yuk untuk dapatkan strategi masuk PTN Impian. Cek rasionalisasi di ruangguru.com/rasionalisasi.

 

3. Konsultasi Jurusan & PTN Impian

Cek tingkat keketatan & passing grade, lalu konsultasikan pilihan jurusan dan PTN-mu dengan konsultan Ruangguru.

 

4. Tes Minat dan Bakat

Cari tau potensi dan kemampuanmu agar tidak salah jurusan di booth Ruangguru.

 

5. Trial Class Brain Academy Center

Cobain sensasi belajar langsung di Brain Academy Center, bimbel tatap muka tercanggih dan terlengkap! Dapatkan kupon GRATIS nya di booth Ruangguru.

 

6. Share keseruan mu di booth Ruangguru, dapatkan hadiah GRATIS!

Jangan lupa, share keseruan mu di booth Ruangguru ke social media instagram! Jangan lupa untuk tag @ruangguru dengan hastag #ITBDayRuangguru dan dapatkan GRATIS! merchandise Ruangguru.

 

7. Pre-order Kitab UTBK-SNBT Ruangguru, Eksklusif! Sesuai hasil wawancara bersama para peserta SNBT 2023

Siapkan amunisi mu hadapi SNBT dengan Kitab UTBK-SNBT dari Ruangguru spesial untuk acara Ruangguru x ITB Day! Tersedia:

  • Kitab UTBK-SNBT Tes Potensi Skolastik (TPS)
  • Kitab UTBK-SNBT Tes Potensi Literasi (TL)

 

Ada diskon s.d. 49% | Kode diskon RGAMI2024

Jenis Kitab Harga Bonus
Single TPS/TL Rp375.000

Rp191.250

1 Kuota Tryout Premium
Bundling TPS & TL Rp650.000

Rp344.500

2 Kuota Tryout Premium

 

Yuk, pre-order kitabnya supaya nggak kehabisan. Kamu bisa ikuti tata cara berikut:

  1. Periode Pre-Order hanya di 17 Februari – 7 Maret 2024.
  2. Order dan bayar melalui bit.ly/KitabRuangguru lalu pilih kitab yang kamu inginkan, jangan lupa pakai kode diskon RGAMI2024 untuk mendapatkan diskonnya!
  3. Isi form yang dikirimkan melalui email-mu dan upload bukti bayar untuk konfirmasi pesanan.
  4. Penting! Pesanan yang tidak disertai dengan pengisian form tidak akan diproses.
  5. Ambil kitabmu pada acara ITB Day di booth Ruangguru pukul 07.30 – 15.00 WIB.
  6. Tunjukan bukti pembelian atau invoice yang kamu miliki.
  7. Selamat! Kitab UTBK-SNBT sudah bisa kamu bawa pulang.

 

Pembelian kitab on the spot di Booth Ruangguru:

  1. Kamu dapat melakukan pembelian Kitab UTBK-SNBT selama persediaan masih ada di booth Ruangguru pukul 07.30 – 15.00 WIB.
  2. Pembayaran dilakukan secara cashless (non-tunai), ya! Kamu bisa melakukan pembayaran melalui transfer virtual account/bank, e-wallet, dan metode non-tunai lainnya.

 

Kenapa sih harus punya kitab UTBK SNBT ini?

  • Terdapat masing-masing 500 soal latihan Tes Potensi Skolastik & Tes Literasi yang sudah dipilih paling mirip dengan SNBT aslinya.
  • Pembahasan jawaban soal paling komprehensif.
  • Analisis jawaban salah.
  • BONUS! Informasi scoring IRT (Item Response Theory) pada sistem SNBT.
  • BONUS! Bank soal UM Saintek & Soshum.
  • BONUS! Rasionalisasi SNBP.
  • BONUS! Bergabung grup belajar “PELATNAS UTBK-SNBT”.

 

Bagaimana Cara Mengikuti Event Ini?

Lalu, gimana sih cara ikutan atau cara daftar ke acara Ruangguru x Aku Masuk ITB 2024? Simak ketentuannya berikut ini, ya!

  1. Untuk daftar ke acara Roadshow, kamu bisa datang langsung ke Paguyuban ITB di sekolah-sekolahmu.
  2. Kalau kamu ingin mengikuti acara ITB Day, kamu bisa daftar secara gratis di: goers.co/itbdayami2024

Wahhh, menarik banget kan! Buruan daftar ke acara Ruangguru x Aku Masuk ITB 2024, untuk mendapat sosialisasi tentang kehidupan di perguruan tinggi, khususnya kampus ITB. Kamu juga bisa mendapat banyak teman-teman baru dengan berpartisipasi di ITB Day, loh! Untuk informasi lebih lanjut, kamu bisa cek di IG AMI @akumasukitb.

CTA Ruangguru x Aku Masuk ITB 2024

Adya Rosyada Yonas