Latihan Soal Penilaian Akhir Tahun (PAT) Kelas 8 SMP Tahun 2023 & Pembahasannya

latihan soal pat kelas 8 smp tahun 2023

Penilaian Akhir Tahun (PAT) sudah dekat nih, kawan! Yuk, ukur kemampuanmu dengan mengerjakan latihan soal PAT kelas 8 SMP tahun 2023 berikut!

 

 

BAHASA INDONESIA

Topik: Teks Eksplanasi

Subtopik: Menganalisis Teks Eksplanasi

 

Bacalah kutipan teks berikut!

Gerhana matahari merupakan fenomena yang terjadi ketika posisi bulan terletak di antara bumi dan matahari sehingga terlihat menutup sebagian atau seluruh cahaya matahari di langit bumi. Berdasarkan cara tertutupnya matahari, terdapat empat jenis gerhana matahari, yaitu gerhana matahari total, gerhana matahari cincin, gerhana matahari sebagian, dan gerhana matahari hibrida/campuran. Walaupun ukuran bulan sekitar 400 kali lebih kecil daripada matahari, letak bulan sekitar 400 kali lebih dekat ke bumi sehingga kedua benda langit ini tampak hampir sama besar di langit bumi.

(Diadaptasi dari kids.grid.id pada 16 Juli 2020)

1. Kutipan teks tersebut merupakan bagian dari identifikasi fenomena karena ….

  1. berisi proses terjadinya gerhana matahari
  2. berisi kejadian-kejadian yang terjadi pada saat gerhana matahari
  3. berisi gambaran awal tentang fenomena gerhana matahari
  4. berisi penjelasan setiap jenis-jenis gerhana matahari

 

Jawaban: D

Pembahasan: 

Identifikasi fenomena dalam teks eksplanasi berisi gambaran awal tentang fenomena yang akan dibahas. Kutipan teks tersebut memberikan gambaran awal dari gerhana matahari yang dimulai dari pengertian secara umum. Dengan demikian, alasan kutipan teks di atas termasuk ke dalam bagian identifikasi fenomena karena berisi penjelasan setiap jenis-jenis gerhana matahari.

Jadi, jawaban yang tepat adalah C.

Latihan Soal Kelas 8 SMP

Topik: Teks Eksplanasi

Subtopik: Menganalisis Teks Eksplanasi

 

Perhatikan kutipan teks berikut!

(1) Puting beliung adalah angin yang berputar dengan kecepatan lebih dari 63 km/jam. (2) Angin tersebut bergerak secara garis lurus dengan lama kejadian maksimum 5 menit. (3) Orang awam menyebut angin puting beliung adalah Angin Lesus, di daerah Sumatra disebut Angin Bohorok dan masih ada sebutan lainnya. (4) Angin puting beliung sering terjadi pada siang hari atau sore hari pada musim pancaroba. (5) Angin ini dapat menghancurkan semua hal yang diterjangnya karena dengan pusarannya, benda yang terlewati akan terangkat dan terlempar.

(Diadaptasi dari wikipedia.org pada 17 September 2020)

2. Kalimat yang memiliki dua unsur kebahasaan, yakni konjungsi kausalitas dan makna denotasi adalah kalimat ….

  1. (1)
  2. (3)
  3. (4)
  4. (5)

 

Jawaban: D 

Pembahasan: 

Konjungsi kausalitas merupakan kata penghubung yang menghubungkan dua buah klausa atau lebih yang menggambarkan sebab-akibat. Makna denotasi merupakan kelompok kata yang didasarkan atau penunjukkan lugas (makna sebenarnya). Kalimat yang memiliki konjungsi kausalitas adalah kalimat (5), yaitu pada konjungsi karena. Makna denotasi hampir dimiliki oleh semua kalimat pada teks.

Dengan demikian, jawaban yang tepat adalah D.

Latihan Soal Kelas 8 SMP

Topik: Teks Ulasan

Subtopik: Menganalisis Teks Ulasan

 

Perhatikan kutipan teks ulasan berikut!

Sepatu Dahlan merupakan buku yang ditulis oleh Khrisna Pabichara pada tahun 2012.Buku ini mengisahkan perjuangan hidup Dahlan Iskan yang pernah menjabat sebagai menteri BUMN. Dahlan Iskan memulai perjalanan hidupnya dalam keadaan sulit. Untuk bisa sekolah, ia harus menempuh jarak puluhan kilometer tanpa alas kaki. Bahkan, ketika perjuangannya untuk lulus dari Sekolah Rakyat (SR) selesai, ia masih harus berlapang dada menerima berbagai kegagalan.

3. Aspek yang diulas dalam kutipan di atas adalah ….

  1. daya tarik dan kelebihan buku
  2. ciri khas yang dimiliki buku
  3. penilaian terhadap buku
  4. isi atau sinopsis buku

 

Jawaban: D

Pembahasan:

Kutipan di atas berisi gambaran singkat tentang isi buku berjudul Sepatu Dahlan. Dalam kutipan di atas, secara singkat dijelaskan kehidupan Dahlan Iskan yang menjadi fokus bahasan dalam buku tersebut. Dengan demikian, aspek yang diulas dalam kutipan di atas adalah isi atau sinopsis buku.

  • Pilihan A tidak tepat. Daya tarik dan kelebihan buku tidak dijelaskan kutipan teks di atas.
  • Pilihan B tidak tepat. Kutipan di atas tidak membahas mengenai ciri khas dari buku berjudul Sepatu Dahlan.
  • Pilihan C tidak tepat. Penilaian terhadap buku tidak dibahas pada kutipan teks di atas.

Jadi, jawaban yang tepat adalah D.

Latihan Soal Kelas 8 SMP

Topik: Teks Persuasi

Subtopik: Menganalisis Teks Persuasi

 

Perhatikan kutipan teks berikut!

(1) Jalan kaki, bersepeda, atau menggunakan angkutan umum dapat mengurangi emisi karbon. (2) Hal tersebut menjadi salah satu hal yang perlu dilakukan untuk mengurangi pemanasan global. (3) Jika memang benar-benar harus memakai mobil, gunakanlah kendaraan listrik. (4) Penggunaan kendaraan listrik merupakan salah satu cara agar pemanasan global di dunia dapat berkurang.

4. Paragraf di atas dalam struktur teks persuasi merupakan bagian ….

  1. pengenalan isu
  2. rangkaian argumen
  3. pernyataan ajakan
  4. penegasan kembali

 

Jawaban: C

Pembahasan: 

Struktur teks persuasi terdiri dari empat bagian, yaitu sebagai berikut.

  • Pengenalan isu, berisi pengantar mengenai isu yang dibahas.
  • Rangkaian argumen, berisi sejumlah pendapat penulis terkait isu yang dibahas pada struktur sebelumnya. Pada bagian ini juga dikemukakan sejumlah fakta yang memperkuat argumen tersebut.
  • Pernyataan ajakan, berisi dorongan kepada pembaca untuk melakukan sesuatu. Bagian ini terletak setelah pengenalan isu serta rangkaian argumen.
  • Penegasan kembali, berisi penegasan kembali atas pernyataan-pernyataan sebelumnya.

Paragraf di atas berisi tentang ajakan kepada pembacanya untuk beralih dari kendaraan bermotor atau kendaraan pribadi ke kendaraan listrik agar dapat mengurangi pemanasan global. Berdasarkan hal tersebut, kutipan teks di atas merupakan bagian pernyataan ajakan karena berisi dorongan untuk melakukan sesuatu.

Dengan demikian, jawaban yang tepat adalah C. 

Latihan Soal Kelas 8 SMP

Topik: Drama

Subtopik: Menganalisis Drama

 

Bacalah kutipan teks drama berikut!

Lyodra: “Sungguh, aku takut sekali di sini. Mengapa kita harus ke sini sih, Ra?”

Tiara: “Ssssttt, jangan berisik. Di tengah hari yang gelap ini, biasanya dia akan keluar menampakkan diri.”

Lyodra: “Dia? Siapa? Kita mau ngapain sih, Ra? Udah yuk, pulang saja.”

Tiara: “Nah, itu dia datang. Kamu tunggu di sini ya. Aku ke ruang belakang itu dahulu.”

Lyodra: “Tiara! Kamu tega meninggalkan aku di ruang tamu yang sangat misterius ini? Ra, aku ikut ah!”

Tiara: “Janji kamu tidak boleh berisik ya kalau tidak mau ku tinggal.”

Lyodra: “Iya, iya aku menurut.”

5. Bukti latar suasana yang menegangkan dalam teks drama tersebut adalah ….

  1. terdapat dua tokoh yang berani melawan ketakutan
  2. terdapat penjelasan bahwa tokoh dalam cerita harus menemukan sesuatu
  3. terdapat satu tokoh yang menjelaskan suasana dari ketakutannya
  4. terdapat hal yang menyeramkan yang ditampakkan dalam cerita

 

Jawaban: C 

Pembahasan:

Latar suasana dalam teks drama tersebut pada dialog (1) dan (5) yang berisi tokoh Lyodra yang ketakutan (dialog (1) karena berada di ruang tamu misterius (5). Hal tersebut menandakan suasana tegang yang dijelaskan oleh satu tokoh, yaitu Lyodra. Dari ketakutannya tergambarkan suasana yang menegangkan dan seram dalam cerita.

  • PIlihan A tidak tepat karena tokoh yang merasa ketakutan hanya Lyodra.
  • Pilihan B tidak tepat karena tidak dijelaskan dalam cerita di atas seorang tokoh harus menemukan sesuatu.
  • Pilihan D tidak tepat karena hal seram tidak ditampakkan dalam cerita di atas.

Dengan demikian, jawaban yang tepat adalah C.

Baca Juga: Latihan Soal Penilaian Akhir Tahun (PAT) Kelas 8 SMP Tahun 2022 beserta Pembahasannya

Latihan Soal Kelas 8 SMP

BAHASA INGGRIS

Topik: Short Functional Text

Subtopik: Reporting Facts

Konsep: Definition of a report text; Structure of a report text

Level: LOTS

 

Read the text carefully and answer the question!

A tsunami is a series of giant ocean waves that sends surges of water. Sometimes, the waves can reach heights of over 100 feet, so they can be the destructive force for the nearest area. They will successfully reach the shore and sweep everything there.

Most tsunamis, about 80 percent, happen within the Pacific Ocean’s “Ring of Fire”, as a label for a geologically active area where tectonic shifts make volcanoes and earthquakes common. Large underwater earthquakes at tectonic plate boundaries can be potential to cause the enormous waves. It can happen when the ocean floor rises or falls suddenly. This moment leads to displace the water above it and launch the rolling waves. Besides, volcanic eruptions can also cause tsunamis because they are also potential to be earthquakes.

Based on the previous cases, people usually focus on the first wave of the series only. They think the wave which is not really huge cannot be potential to be a tsunami. However, they should remember that the danger may not have passed with the first wave and should await official announcement about the condition of the vulnerable locations.

1. The text above belongs to ….

  1. recount text
  2. report text
  3. narrative text
  4. descriptive text

 

Jawaban: B

Pembahasan:

Teks tersebut membahas tsunami secara umum (definisi, penyebab, dan kejadiannya). Oleh karena itu, teks tersebut termasuk jenis report text.

Dengan demikian, pilihan jawaban yang tepat adalah B.

Latihan Soal Kelas 8 SMP

Topik: Past Tenses

Subtopik: Simple Past Tense

Konsep: Interrogative sentence pattern of Simple Past Tense: Verb

Level: MOTS

 

Read the dialogue below!

Officer: ____

Ken: I was at home with my daughter, ma’am. We were watching TV.

2. The most appropriate sentence to fill in the blank is …

  1. What time did you see your daughter?
  2. Where were you this morning from 7.00 to 8.00?
  3. How long did you watch TV?
  4. When did you leave home last night?

 

Jawaban: B

Pembahasan:

Ken menyampaikan lokasi (at home). Jadi, pertanyaan yang tepat adalah “di mana?” (where?).

Jawaban A tidak tepat karena menanyakan waktu (what time?)

Jawaban C tidak tepat karena menanyakan durasi (how long?)

Jawaban D tidak tepat karena menanyakan waktu (when?)

Dengan demikian, pilihan jawaban yang tepat adalah B.

Latihan Soal Kelas 8 SMP

Topik: Present Tenses

Subtopik: Simple Present Tense

Konsep: Positive pattern of simple present tense with verb

Level: MOTS

 

Every Sunday morning, my brother and I ____ to the nearest park. There, we usually ____ with our neighbors.

3. The best answers to fill in the blanks are ….

  1. are going; are playing
  2. go; played
  3. go; play
  4. went; play

 

Jawaban: C

Pembahasan:

Pada kalimat tersebut, terdapat keterangan waktu “every Sunday morning” (setiap hari Minggu pagi) yang merupakan ciri waktu dari Simple Present Tense yang memiliki rumus S + V1 (-s/-es).

Dengan demikian, kalimat yang tepat adalah “Every Sunday morning, my brother and I go (V1) to the nearest park. There, we usually play (V1) with our neighbors.

Jadi, pilihan jawaban yang tepat adalah C.

Latihan Soal Kelas 8 SMP

Topik: Comparison Degree

Subtopik: Superlative Degree

Konsep: Overview: superlative degree; Adjectives in superlative degree

Level: HOTS

 

Read the dialogue and answer the question!

Waiter: Welcome to RuangSambal restaurant. May I take your order?

Tami: I will have chicken curry, rice, and sambal yahud level 7.

Ana: I think I will order level 10. How about you Farid?

Farid: No sambal please. I can’t stand spicy food.

4. From the dialogue, we can infer that …

  1. Sambal is Farid’s least favorite sauce.
  2. Ana has the highest tolerance to spicy food.
  3. Tami loves spicy food more than Farid.
  4. Chicken curry at RuangSambal is the spiciest in town.

 

Jawaban: B

Pembahasan:

Farid tidak suka makanan pedas, Tami membeli sambal level 7, dan Ana membeli level 10. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa Ana paling tahan pedas di antara teman-temannya. Jadi, pernyataan yang tepat adalah “Ana has the highest tolerance to spicy food.“.

Jawaban A tidak tepat karena menunjukkan bahwa Farid suka sambal, hanya saja sambal bukanlah kesukaannya yang utama, melainkan yang paling akhir.

Jawaban C tidak tepat. Arti kalimatnya adalah “Tami lebih menyukai makanan pedas daripada Farid.”. Kalimatnya menunjukkan bahwa Farid suka sambal. Padahal, pada dialog ia berkata bahwa ia tidak tahan pedas.

Jawaban D tidak tepat karena tidak ada informasi pada dialog yang menunjukkan bahwa kari ayam milik restoran RuangSambal adalah masakan terpedas di kota.

Jadi, pilihan jawaban yang tepat adalah B.

Latihan Soal Kelas 8 SMP

Topik: Recount Text

Subtopik: Example of Recount Text

Konsep: Finding incorrect statement; Questions related to recount text; Detailed information

Level: HOTS

 

Read the text carefully to answer the question!

Last month, I accompanied my mother to visit my aunt in Surabaya. We had to go there because she was sick, but her husband was still working in Japan. My mother asked me to prepare our belongings.

Around six in the morning, we took a bus to go there. We sat on the first and second seats. However, I started to get annoyed with a man talking to someone by phone so loudly. When I was trying to bring my good mood back, the driver suddenly stopped the bus because he felt there was something wrong with the wheels. The passengers had to wait for an hour until the driver finished repairing the bus. My mother always tried to make me smile again. I finally could smile and sleep until we arrived.

Honestly, I was really excited to go to Surabaya, but what happened in the bus really made me feel so bad.

5. The writer should go to Surabaya because …

  1. She and her mother missed her aunt.
  2. She and her mother needed a holiday.
  3. Her aunt and uncle had to work in Japan.
  4. She, along with her mother, should take care of her aunt.

 

Jawaban: D

Pembahasan:

Kalimat soal memiliki arti “Penulis harus pergi ke Surabaya karena ….”.

Pilihan A artinya “Dia dan ibunya merindukan tantenya.”.

Pilihan B artinya “Dia dan ibunya membutuhkan liburan.”.

Pilihan C artinya “Tante dan pamannya harus bekerja di Jepang.”.

Pilihan D artinya “Dia dan ibunya harus merawat tantenya.”.

Pada paragraf pertama terdapat kalimat, “Last month, I accompanied my mother to visit my aunt in Surabaya. We had to go there because she was sick, but her husband was still working in Japan.” yang artinya “Bulan kemarin, aku menemani ibuku untuk mengunjungi tanteku di Surabaya. Kita harus pergi kesana karena dia sakit, tetapi suaminya masih bekerja di Jepang.”.

Jadi, kita dapat menyimpulkan bahwa mereka pergi ke Surabaya untuk merawat tantenya yang sakit tersebut.

Dengan demikian, pilihan jawaban yang tepat adalah D.

Baca Juga: Latihan Soal Penilaian Tengah Semester (PTS) Genap Kelas 8 SMP Tahun 2023 beserta Pembahasannya

Latihan Soal Kelas 8 SMP

BIOLOGI

Topik: Struktur dan fungsi jaringan tumbuhan

Subtopik: Batang

 

Perhatikan gambar di bawah ini!

bio 1-1  

1. Bagian yang tidak dimiliki oleh batang Oryza sativa ditunjukkan oleh nomor ….

  1. 1 dan 2
  2. 3 dan 4
  3. 5 dan 6
  4. 4 dan 5

 

Jawaban: B

Pembahasan: 

Oryza sativa adalah nama ilmiah dari tumbuhan padi yang berasal dari kelompok tumbuhan monokotil. Tumbuhan monokotil adalah kelompok tumbuhan yang tidak melakukan pertumbuhan sekunder karena tidak memiliki kambium. Sementara itu, anatomi batang yang ditampilkan pada soal adalah anatomi batang tumbuhan dikotil dengan bagian-bagian, yaitu

  • Nomor 1 adalah floem
  • Nomor 2 adalah xilem
  • Nomor 3 adalah kambium intervaskuler
  • Nomor 4 adalah kambium intravaskuler
  • Nomor 5 adalah parenkim korteks
  • Nomor 6 adalah epidermis

Bagian yang tidak dimiliki oleh batang Oryza sativa (padi) adalah kambium intervaskuler dan kambium intravaskuler, yang secara berurutan ditunjukkan oleh nomor 3 dan 4.

Dengan demikian, pilihan jawaban yang tepat adalah B.

Latihan Soal Kelas 8 SMP

Topik: Sistem Pencernaan

Subtopik: Gangguan pada sistem pencernaan dan upaya pencegahannya

 

2. Hasil pengujian menggunakan biuret pada suatu produk susu tidak menghasilkan perubahan warna menjadi merah muda ataupun ungu. Apabila produk tersebut menjadi makanan satu-satunya yang diberikan orangtua kepada anaknya, maka anak tersebut akan mengalami gangguan yang ditandai dengan ….

  1. terjadi malnutrisi yang diikuti dengan meningkatnya simpanan lemak tubuh
  2. menjadi mudah terserang penyakit akibat sistem imun buruk
  3. mengalami pengeroposan tulang dan sulit bergerak akibat sakit pada sendi
  4. memiliki tubuh yang kurus dengan perut yang membesar

 

Jawaban: D

Pembahasan: 

Biuret merupakan reagen yang digunakan sebagai indikator keberadaan protein dalam suatu zat makanan, dimana hasil positif berupa terjadinya perubahan zat makanan menjadi ungu. Jika dalam suatu pengujian makanan tidak terjadi perubahan zat makanan menjadi berwarna merah muda atau ungu, maka dapat diindikasikan zat makanan tersebut tidak mengandung protein.

Berdasarkan informasi pada soal di atas, maka dapat disimpulkan bahwa seorang anak yang hanya mengonsumsi produk susu tersebut akan mengalami kekurangan protein dalam tubuhnya. Kekurangan asupan protein dalam tubuh akan menyebabkan kelainan yang disebut sebagai kwashiorkor atau busung lapar yang ditandai dengan tubuh kurus dan perut membesar.

Dengan demikian, pilihan jawaban yang tepat adalah D.

Latihan Soal Kelas 8 SMP

Topik: Sistem peredaran darah

Subtopik: Gangguan sistem peredaran darah

 

3. Hasil tes darah Frans menunjukkan kadar leukosit sebanyak 120.000 μ L, maka Frans menderita penyakit ….

  1. leukimia
  2. leukopenia
  3. thalasemia
  4. hemofilia

 

Jawaban: A

Pembahasan: 

Kadar normal untuk leukosit adalah 9.000-12.000 μ L, jika melebihi kadar ini maka orang tersebut terindikasi menderita leukemia. Leukemia merupakan kelainan pada sel darah yang menyebabkan sel darah putih membelah secara tidak terkendali, sehingga jumlahnya akan melebihi jumlah normalnya. Penyebab sel darah putih dapat membelah secara abnormal belum diketahui secara pasti, namun ada beberapa faktor yang terindikasi menjadi penyebab hal tersebut, yaitu:

  • Paparan radiasi sinar X atau CT scan
  • Faktor genetik
  • Infeksi virus
  • Obesitas

Dengan demikian,  pilihan jawaban yang tepat adalah A.

Latihan Soal Kelas 8 SMP

Topik: Sistem eksresi

Subtopik: Struktur dan fungsi sistem ekskresi

 

Perhatikan tabel di bawah ini!

bio 2-1  

4. Pasangan yang tepat antara proses pembentukan urine dengan tempat terjadinya adalah ….

  1. I – A, II – B, dan III – C
  2. I – A, II – C, dan III – B
  3. I – C, II – A, dan III – B
  4. I – C, II – B, dan III – A

 

Jawaban: C

Pembahasan: 

Proses pembentukan urin melibatkan tiga tahapan atau proses, yaitu:

bio 3-1

Dengan demikian, pilihan jawaban yang tepat adalah C.

Latihan Soal Kelas 8 SMP

Topik: Sistem pernapasan

Subtopik: Organ-organ pernapasan

 

5. Jalur yang tepat untuk menunjukkan masuknya oksigen ke dalam tubuh adalah ….

  1. trakea – laring – bronkus – bronkiolus – alveolus
  2. laring – trakea – bronkus – bronkiolus – alveolus
  3. alveolus – bronkiolus – bronkus – trakea – laring
  4. trakea – laring – bronkus – alveolus – bronkiolus

 

Jawaban: B

Pembahasan: 

Sistem pernapasan merupakan sistem organ yang berperan dalam memfasilitasi pertukaran oksigen dan karbondioksida dari tubuh kita. Sitem organ ini tersusun atas beberapa organ pernapasan yang umumnya berbentuk saluran kecuali alveolus. Ketika oksigen masuk ke dalam tubuh, udara akan melewati rongga hidung → faring → laring → trakea → bronkus → bronkiolus → alveolus.

Alveolus merupakan organ pernapasan yang berbentuk seperti kantung, berdinding tipis, lembab, serta terdapat pembuluh darah di sekelilingnya yang di sebut kapiler alveolus. Hal tersebut mendukung fungsi alveolus sebagai tempat pertukaran gas (respirasi eksternal).

Dengan demikian,  pilihan jawaban yang tepat adalah B.

Latihan Soal Kelas 8 SMP

Topik: Sistem Ekskresi
Subtopik: Struktur dan Fungsi Sistem Ekskresi

 

Perhatikan tabel berikut!

tahapan pembentukan urine - materi pat kelas 8 smp

6. Pasangan yang tepat antara proses pembentukan urine dengan tempat terjadinya adalah ….

A. I-A, II-B, dan III-C
B. I-A, II-C, dan III-B
C. I-C, II-A, dan III-B
D. I-C, II-B, dan III-A

Kunci Jawaban: C
Pembahasan:

Proses pembentukan urine melibatkan tiga tahapan sebagai berikut.

tiga tahap pembentukan urine

Berdasarkan tabel berikut dapat kita lihat pasangan yang tepat antara proses pembentukan urine dengan tempat terjadinya adalah I-C, II-A, dan III-B.

Jadi, jawaban yang tepat adalah C.

Latihan Soal Kelas 8 SMP

Topik: Sistem Peredaran Darah
Subtopik: Gangguan Sistem Peredaran Darah

 

7. Seorang anak mengalami gangguan dengan ciri-ciri pucat, pusing, lemah, sesak napas, dan warna kulitnya menghitam. Selain itu, anak tersebut harus melakukan transfusi darah secara terus-menerus. Menurut dokter, anak tersebut menderita sebuah penyakit keturunan di mana sel darah merahnya memiliki bentuk abnormal dan mudah rusak. Berdasarkan informasi tersebut, dapat disimpulkan anak tersebut menderita ….
A. anemia
B. leukemia
C. talasemia
D. hemofilia

Kunci Jawaban: C
Pembahasan:

Dari deskripsi soal, dapat disimpulkan anak tersebut menderita talasemia. Talasemia adalah penyakit keturunan yang terjadi akibat kelainan sel darah merah. Sel darah merah pada penderita talasemia berbentuk tidak normal, cepat rusak, dan berumur lebih pendek dari sel darah merah normal. Hal tersebut menyebabkan daya tarik terhadap oksigen juga rendah sehingga menyebabkan tubuh kekurangan oksigen.

Penderita talasemia memerlukan transfusi darah secara berulang-ulang seumur hidupnya. Penderita menjadi pucat, pusing, lemah, letih, sesak napas, sulit tidur, dan warna kulit menghitam akibat zat besi dari sel darah yang hancur tidak dapat dikeluarkan dari tubuhnya. Sementara itu, penjelasan penyakit darah lainnya ditunjukkan sebagai berikut.
● Anemia adalah kondisi kekurangan sel darah merah yang dapat diakibatkan oleh kekurangan zat besi.
● Leukemia adalah kondisi meningkatnya sel darah putih di atas ambang normal yang dapat diakibatkan oleh terpaparnya senyawa karsinogenik (penyebab kanker).
● Hemofilia adalah gangguan pembekuan darah akibat ketiadaan faktor pembekuan darah.

Jadi, jawaban yang tepat adalah C.

Baca Juga: Latihan Soal Penilaian Akhir Semester (PAS) Ganjil Kelas 8 SMP Tahun 2022 beserta Pembahasannya

Latihan Soal Kelas 8 SMP

EKONOMI

Topik: Konsep Interaksi Antara Manusia dengan Ruang Menghasilkan Berbagai Kegiatan Ekonomi

Subtopik: Teknologi Terhadap Permintaan dan Penawaran

 

1. Penyaluran barang dan jasa dapat dilakukan secara cepat karena adanya perkembangan teknologi. Peran teknologi yang digambarkan dalam pernyataan tersebut adalah ….

  1. meningkatkan jumlah produksi
  2. mempercepat proses distribusi
  3. menambah pendapatan masyarakat
  4. meningkatkan perilaku konsumtif

 

Jawaban: B

Pembahasan:

Distribusi merupakan kegiatan menyalurkan barang dan jasa dari produsen ke konsumen. Semakin canggih teknologi, maka alat distribusi juga semakin canggih dan barang yang akan dikirimkan semakin cepat sampai tujuan.

Jadi, jawaban yang tepat adalah poin B.

Latihan Soal Kelas 8 SMP

Subtopik: Pengaruh Interaksi Antarruang

 

2. Interaksi antarruang disebabkan karena adanya perbedaan potensi sumber daya alam daerah yang satu dengan yang lainnya. Dengan adanya interaksi antarruang dapat memudahkan suatu negara memenuhi kebutuhannya dengan mudah melalui kegiatan ekspor dan impor. Namun, di Indonesia sendiri produk yang dihasilkan belum mampu bersaing dengan produk yang dihasilkan dari luar negeri, akibatnya banyak masyarakat Indonesia lebih banyak membeli barang dari luar negeri dibandingkan membeli produk buatan negara sendiri. Hal ini menandakan bahwa adanya interaksi antarruang dapat menyebabkan ….

  1. pola hidup yang konsumtif
  2. adanya ketergantungan kepada negara lain
  3. meningkatnya utang negara
  4. hilangnya rasa cinta terhadap produk dalam negeri

 

Jawaban: D

Pembahasan:

Interaksi antarruang menandakan adanya proses timbal balik antarruang yang memiliki pengaruh terhadap tingkah laku, baik melalui kontak langsung atau tidak langsung. Dalam ilustrasi di atas masyarakat Indonesia tidak mau membeli barang dalam negeri dikarenakan barang dalam negeri dinilai masih kurang bagus. Akhirnya, masyarakat memilih barang dari luar negeri karena kualitasnya lebih bagus, hal ini menandakan bahwa adanya interaksi antarruang dapat menyebabkan hilangnya rasa cinta produk dalam negeri.

Maka jawaban yang tepat adalah D.

Latihan Soal Kelas 8 SMP

Subtopik: Perdagangan Antardaerah, Antarpulau dan Antarnegara

 

3. Perdagangan antarnegara tidak selalu tentang manfaat ekonomi. Manfaat nonekonomi yang diperoleh dari perdagangan antarnegara adalah ….

  1. memenuhi kebutuhan antarnegara
  2. menjalin persahabatan antarnegara
  3. membantu menyerap tenaga kerja
  4. mendapatkan keuntungan

 

Jawaban: B

Pembahasan:

Pada masa sekarang, perdagangan tidak hanya dijadikan perantara untuk memenuhi kebutuhan atau memperoleh keuntungan saja melainkan ada faktor nonekonomi yang menjadi alasan suatu negara melakukan perdagangan, yaitu menjalin persahabatan antarnegara.

Jadi, jawaban yang tepat adalah poin B.

Latihan Soal Kelas 8 SMP

Subtopik: Pengembangan Ekonomi Maritim dan Agrikultur

 

Perhatikan potensi maritim di bawah ini!

1) Memiliki panjang pantai terpanjang di dunia

2) Memiliki wilayah laut yang sangat luas

3) Didominasi oleh wilayah laut dalam

4) Memiliki banyak tempat wisata

5) Memiliki potensi pertambangan minyak dan gas

4. Potensi maritim Indonesia ditunjukkan oleh nomor ….

  1. 1, 2, dan 4
  2. 1, 3, dan 4
  3. 1, 2, dan 5
  4. 2, 4, dan 5

 

Jawaban: D

Pembahasan:

Berikut merupakan potensi maritim yang dimiliki Indonesia.

  • Memiliki panjang pantai terluas ke-2 di dunia.
  • Salah satu negara yang memiliki wilayah laut terluas di dunia. (2)
  • Memiliki banyak tempat wisata laut. (4)
  • Laut di Indonesia memiliki potensi pertambangan migas. (5)

Oleh karena itu, jawaban yang tepat adalah D.

Latihan Soal Kelas 8 SMP

Subtopik: Redistribusi Pendapatan

 

5. Transfer uang dari orang kaya kepada orang miskin yang merupakan bentuk dukungan masyarakat yang kuat kepada masyarakat yang lemah secara ekonomi disebut .…

  1. redistribusi vertikal
  2. redistribusi dinamis
  3. redistribusi horizontal
  4. corporate social responsibility

 

Jawaban: A

Pembahasan:

Redistribusi vertikal adalah transfer uang dari orang kaya kepada orang miskin yang merupakan bentuk dukungan masyarakat yang kuat kepada masyarakat yang lemah secara ekonomi. Redistribusi ini dilakukan oleh pemerintah atau pribadi. Pemerintah melalui pemungutan pajak dengan menentukan jumlahnya kemudian disalurkan dalam bentuk program-program pemerintah seperti subsidi. Pribadi perseorangan dapat langsung menyalurkannya langsung kepada pihak yang membutuhkan atau melalui lembaga kemanusian seperti Palang Merah Indonesia dan Rumah Zakat.

Jadi, jawaban yang tepat adalah poin A.

Latihan Soal Kelas 8 SMP

Topik: Pengaruh Keunggulan Ruang Terhadap Kegiatan Ekonomi, Transportasi, dan Komunikasi

Subtopik: Keunggulan dan Keterbatasan dalam Permintaan-Penawaran

 

6. Cadangan minyak bumi di Indonesia semakin berkurang dan diperkirakan akan habis dalam waktu 14 tahun ke depan. Indonesia terpaksa harus membeli atau mengimpor minyak bumi dari negara lain. Upaya yang harus dilakukan untuk mengatasi hal tersebut adalah ….
A. memberi kesempatan kepada perusahaan asing untuk mengelola pertambangan
B. membeli mesin produksi yang canggih agar dapat mengolah minyak bumi dengan baik
C. mencari alternatif/cadangan baru yang diperkirakan persediaannya masih banyak
D. mengimbau masyarakat untuk mengonsumsi minyak bumi secara efisien

 

Kunci Jawaban: C
Pembahasan:

Cadangan minyak bumi di Indonesia semakin menipis akibat eksploitasi yang terus dilakukan, sedangkan proses pembentukan minyak bumi terjadi dalam waktu yang sangat
lama. Minyak bumi termasuk ke dalam sumber daya alam yang tidak dapat diperbaharui. Oleh karena itu, langkah untuk mencegah habisnya minyak bumi tidak hanya sebatas
menghemat penggunaannya, tetapi juga harus menemukan sumber cadangan baru/alternatif yang diperkirakan jumlah persediaannya masih besar. Bentuk cadangan baru tersebut fungsinya harus sama dengan minyak bumi.

Jadi, jawaban yang tepat adalah C.

Latihan Soal Kelas 8 SMP

SEJARAH

Topik: Penjajahan Bangsa Eropa dan Perlawanan Rakyat

Subtopik: Masa Penjajahan Bangsa Eropa

 

1. Salah satu daya tarik bangsa Eropa melakukan pelayaran ke Nusantara adalah rempah-rempah yang menjadi komoditi unggulan dan yang paling dicari oleh bangsa Eropa. Alasan bangsa Eropa sangat membutuhkan rempah-rempah yang berasal dari Nusantara adalah ….

  1. rempah-rempah berguna untuk mengawetkan makanan
  2. rempah-rempah dicari untuk dikembangbiakkan di Eropa
  3. rempah-rempah digunakan bangsa Eropa dalam ritual tertentu
  4. rempah-rempah mempunyai nilai barang yang sangat ekonomis

 

Jawaban: A

Pembahasan:

Rempah-rempah merupakan komoditas yang sangat dicari oleh bangsa Eropa. Semenjak jalur perdagangan rempah-rempah melalui Konstantinopel direbut oleh Turki Ustmani, para pedagang Eropa berupaya mencari jalur lain untuk menemukan rempah-rempah. Salah satunya adalah dengan berlayar jauh ke Nusantara. Rempah-rempah ini bagi bangsa Eropa sangat bermanfaat karena dapat digunakan untuk mengawetkan makanan, membuat obat-obatan hingga untuk menghangatkan badan.

Maka, jawaban yang tepat adalah A. 

Latihan Soal Kelas 8 SMP

Topik: Penjajahan Bangsa Eropa dan Perlawanan Rakyat 

Subtopik: Perlawanan Terhadap Penjajahan

 

2. Pemimpin pasukan Aceh yang terkenal karena keberhasilannya menghalau serbuan pasukan Portugis di Aceh adalah ….

  1. Sultan Alauddin
  2. Sultan Zainal Abidin
  3. Sultan Iskandar Muda
  4. Sultan Mughayat Syah

 

Jawaban: C

Pembahasan:

Sultan Aceh yang terkenal dalam melawan Portugis bahkan berhasil melumpuhkan perlawanan Portugis di Aceh adalah Sultan Iskandar Muda. Tokoh ini berhasil menyatukan rakyat Aceh dalam melawan Portugis. Bahkan berhasil bekerja sama dengan Kesultana Turki Ustmani.

Maka, jawaban yang tepat adalah C. 

Latihan Soal Kelas 8 SMP

Topik: Penjajahan Bangsa Eropa dan Perlawanan Rakyat 

Subtopik: Perlawanan Terhadap Penjajahan

 

3. Salah satu penyebab yang menjadi konflik awal antara Kesultanan Mataram dengan VOC adalah ….

  1. penaklukan VOC terhadap pelabuhan Sunda Kelapa
  2. penolakan VOC untuk menyerahkan wilayah Batavia
  3. penyerangan VOC ke wilayah pusat Kesultanan Mataram
  4. penyerangan VOC ke wilayah Mataram Islam di Jepara

 

Jawaban: D

Pembahasan:

Penyebab adanya konflik antara VOC dengan Kesultanan Mataram adalah serangan Belanda terhadap wilayah di Mataram Islam tepatnya di Jepara. Serangan ini memicu kemarahan Sultan Agung yang pada akhirnya menginstruksikan pasukannya untuk menyerang Batavia.

Maka, jawaban yang tepat adalah D.

Latihan Soal Kelas 8 SMP

Topik: Pergerakan Nasional dan Pendudukan Jepang

Subtopik: Masa Pergerakan Nasional

 

Perhatikan gambar berikut!

sej 1

4. Berikut ini peran dan kontribusi besar tokoh di atas pada masa pergerakan nasional adalah ….

  1. menginisiasi pembentukan Gabungan Politik Indonesia (GAPI) sebagai media perjuangan melawan Belanda
  2. menciptakan lagu Indonesia Raya yang kemudian berhasil menumbuhkan semangat nasionalisme bangsa Indonesia
  3. menciptakan lagu Indonesia Pusaka yang kemudian berhasil menumbuhkan semangat nasionalisme bangsa Indonesia
  4. menginisiasi pembentukan Perhimpunan Indonesia (PI) yang kemudian berhasil menghimpun semangat persatuan pelajar-pelajar Indonesia

 

Jawaban: B

Pembahasan:

Gambar di atas adalah sosok Wage Rudolf Supratman, seorang pejuang dan pahlawan nasional yang memiliki andil penting  pada masa pergerakan nasional. Peran besarnya adalah ia berhasil menciptakan lagu Indonesia Raya yang kemudian untuk pertama kalinya diperdengarkan dalam acara penutupan Kongres Pemuda II yang berlangsung pada 28 Oktober 1928. Semua yang hadir dibuat terpukau dengan lagu Indonesia Raya gubahan W.R. Supratman.

Lagu tersebut kemudian menyebar dengan cepat di kalangan kaum pergerakan nasional. Dampaknya, dalam acara-acara kongres partai politik lagu tersebut kemudian menjadi lagu wajib yang harus dinyanyikan. Indonesia Raya ampuh menyatukan seluruh elemen bangsa untuk bergerak bersama memerdekakan Indonesia dari belenggu penjajahan. Tidak berhenti sampai di situ, setelah Indonesia resmi merdeka lagu Indonesia Raya ciptaan W.R. Supratman kemudian dijadikan sebagai lagu kebangsaan Indonesia pemersatu bangsa.

Jadi, pilihan jawaban yang tepat adalah B.

Latihan Soal Kelas 8 SMP

Topik: Pergerakan Nasional dan Pendudukan Jepang

Subtopik: Masa Pendudukan Jepang

 

5. Tokoh perlawanan rakyat Aceh terhadap praktik kewajiban seikerei yang dicanangkan Jepang adalah ….

  1. Teungku Umar
  2. KH Zainal Mustafa
  3. Shodanco Supriyadi
  4. Teungku Abdul Jalil

 

Jawaban: D

Pembahasan:

Pada masa pendudukan Jepang, rakyat Indonesia diwajibkan untuk melakukan tradisi seikerei yang biasa dilakukan rakyat Jepang. Seikerei adalah suatu kewajiban memberi hormat kepada Kaisar Jepang ke arah timur laut (Tokyo) dengan membungkukkan badan. Kaum agamawan menganggap kewajiban seikerei adalah mengubah kiblat ke arah matahari, sedangkan kiblat dalam ajaran Islam mengarah ke Ka’bah di Makkah.

Adanya tradisi inilah kemudian menjadi latar belakang munculnya perlawanan terhadap pemerintahan Jepang. Perlawanan rakyat yang menolak kewajiban Seikerei itu contohnya perlawanan rakyat Aceh yang dipimpin Teungku Abdul Jalil, dan perlawanan rakyat Tasikmalaya, Jawa Barat yang dipimpin K.H. Zainal Mustafa.

Jadi, jawaban yang tepat adalah D.

Latihan Soal Kelas 8 SMP

Topik: Penjajahan Bangsa Eropa dan Perlawanan Rakyat
Subtopik: Masa Penjajahan Bangsa Eropa

 

6. Rempah-rempah menjadi salah satu daya tarik bangsa Eropa untuk melakukan pelayaran ke Nusantara. Alasan bangsa Eropa sangat membutuhkan rempah-rempah dari Nusantara adalah ….
A. rempah-rempah berguna untuk mengawetkan makanan
B. rempah-rempah dikembangkan sebagai tanaman budi daya di Eropa
C. rempah-rempah digunakan bangsa Eropa untuk bahan dasar wewangian
D. rempah-rempah digunakan bangsa Eropa untuk mengawetkan jenazah

Kunci Jawaban: A
Pembahasan:

Rempah-rempah merupakan komoditas yang sangat dicari oleh bangsa Eropa. Semenjak jalur perdagangan rempah-rempah melalui Konstantinopel dimonopoli oleh Turki Ustmani, para pedagang Eropa berupaya mencari jalur lain untuk menemukan rempah-rempah, salah satunya adalah pelayaran ke Asia. Rempah-rempah ini bagi bangsa Eropa sangat bermanfaat karena dapat digunakan untuk mengawetkan makanan, membuat obat-obatan hingga untuk menghangatkan badan.

Jadi, jawaban yang tepat adalah A.

Baca Juga: Latihan Soal Penilaian Tengah Semester (PAS) Genap Kelas 8 SMP Tahun 2022 beserta Pembahasannya

Latihan Soal Kelas 8 SMP

FISIKA

Topik: Tekanan Zat

Subtopik: Hukum Pascal

 

1. Sebuah sistem hidrolik memiliki dua penampang dengan diameter masing-masing 6 cm dan 24 cm. Berat benda yang dapat diangkat oleh sistem, apabila gaya 30 N diberikan pada penampang kecil adalah ….

  1. 60 Pa
  2. 120 Pa
  3. 240 Pa
  4. 480 Pa

 

Jawaban: D

Pembahasan:

Berat beban yang dapat diangkat oleh sistem (F2):

fis 1-1

Jadi, jawaban yang tepat adalah D.

Latihan Soal Kelas 8 SMP

Topik: Getaran dan Gelombang

Subtopik: Gelombang

 

Perhatikan contoh-contoh gelombang berikut ini!

  1. Gelombang bunyi
  2. Gelombang pada tali
  3. Gelombang air laut
  4. Gelombang pada pegas

2. Berdasarkan arah rambatnya, gelombang dibedakan menjadi 2, yaitu gelombang transversal dan longitudinal. Contoh dari gelombang transversal dan longitudinal berturut-turut ditunjukkan oleh nomor ….

  1. 1, 2 dan 3, 4
  2. 1, 3 dan 2, 4
  3. 2, 3dan 1, 4
  4. 1, 2, 3 dan 4

 

Jawaban: C

Pembahasan:

Gelombang transversal adalah gelombang yang arah getarnya tegak lurus dengan arah rambatan. Contoh-contoh gelombang transversal:

  • Gelombang air laut
  • Gelombang pada tali

Gelombang longitudinal adalah gelombang yang arah getarnya sejajar dengan arah rambatan. Contoh-contoh gelombang longitudinal:

  • Gelombang bunyi
  • Gelombang pada pegas

Dengan demikian yang termasuk contoh gelombang transversal adalah 2, 3, sedangkan yang termasuk gelombang longitudinal adalah 1, 4.

Jadi, jawaban yang tepat adalah C. 

Latihan Soal Kelas 8 SMP

Topik: Gelombang Bunyi

Subtopik: Sistem Pendengaran Manusia dan Hewan

 

3. Beberapa hewan keluar pada malam hari, termasuk salah satunya adalah kelelawar. Kelelawar dapat terbang dengan tidak menabrak benda di malam hari. Sistem yang digunakan untuk membantu kelelawar dapat terbang di malam hari adalah sistem sonar. Sistem sonar tersebut termasuk ke dalam gelombang .…

  1. elektromagnetik
  2. ultraviolet
  3. longitudinal
  4. transversal

 

Jawaban: C

Pembahasan:

Sonar pada kelelawar memanfaatkan gelombang bunyi ultrasonik. Gelombang bunyi tersebut termasuk dalam gelombang longitudinal.

Sedangkan, gelombang ultraviolet termasuk ke dalam gelombang elektromagnetik, yaitu tidak membutuhkan medium dalam perambatannya. Selain itu, gelombang transversal juga memiliki arah rambat yang tegak lurus dengan arah getarnya seperti gelombang pada tali.

Jadi, jawaban yang benar adalah C.

Latihan Soal Kelas 8 SMP

Topik: Cahaya

Subtopik: Pemantulan Pada Cermin

 

4. Suatu benda diletakkan 15 cm di depan lensa cembung yang berjarak fokus 10 cm. Kuat lensa benda tersebut sebesar ….

  1. 0,1 dioptri
  2. 1 dioptri
  3. 10 dioptri
  4. 100 dioptri

 

Jawaban: C

Pembahasan:

Kuat lensa pada lensa cembung (P) :

fis 2-1

Jadi, jawaban yang tepat adalah C. 

Latihan Soal Kelas 8 SMP

Topik: Alat Optik

Subtopik: Mikroskop

 

5. Sebuah mikroskop digunakan untuk mengamati bakteri dengan mata tak berakomodasi, sehingga dihasilkan perbesaran total 12 kali. Jika perbesaran pada lensa objektif 3 kali, besar jarak fokus lensa okulernya adalah …. (sn = 25 cm)

  1. 6,25 cm
  2. 7,50 cm
  3. 8,85 cm
  4. 9,15 cm

 

Jawaban: A

Pembahasan:

Diketahui:

Mtotal = 12 kali
Mob = 3 kali
sn = 25 cm

Ditanya:

fok = ?

Perbesaran total mikroskop pada mata tak berakomodasi dapat digunakan dengan persamaan berikut:

fis 3-1

Maka, jarak fokus lensa okuler:

fis 4

Jadi, jawaban yang tepat adalah A.

Latihan Soal Kelas 8 SMP

Topik: Tekanan Zat
Subtopik: Tekanan Zat Gas

 

6. Sebuah tabung yang ditutup dengan piston berisi 1 L oksigen pada tekanan 50 Pa. Kemudian, piston ditarik perlahan-lahan sehingga tidak terjadi perubahan suhu dan volume
oksigen bertambah menjadi dua kali lipat. Tekanan oksigen dalam tabung sekarang adalah ….
A. 25 Pa
B. 50 Pa
C. 100 Pa
D. 200 Pa

Kunci Jawaban: A
Pembahasan:

Volume oksigen setelah piston ditarik:

contoh soal tekanan zat gas

Tekanan dalam tabung setelah volumenya diperbesar dapat diketahui dengan menggunakan hukum Boyle, yaitu sebagai berikut.

cara mencari tekanan zat gas menggunakan hukum boyle

Jadi, jawaban yang tepat adalah A.

Latihan Soal Kelas 8 SMP

Topik: Tekanan Zat
Subtopik: Hukum Archimedes

 

7. Arini sedang melakukan percobaan. Ia meletakkan lempengan kayu dan lempengan alumunium ke dalam air. Setelah diamati ternyata kayu mengapung, dan alumunium melayang di dalam air. Hal ini dapat terjadi karena ….

A. massa jenis kayu > massa jenis air dan massa jenis aluminium = massa jenis air
B. massa jenis kayu = massa jenis air dan massa jenis aluminium < massa jenis air
C. massa jenis kayu < massa jenis air dan massa jenis aluminium > massa jenis air
D. massa jenis kayu < massa jenis air dan massa jenis aluminium = massa jenis air

Kunci Jawaban: D
Pembahasan:

Benda Mengapung: massa jenis benda < massa jenis air
Jadi, lempengan kayu dapat mengapung karena massa jenis kayu < massa jenis air.
Benda Melayang: massa jenis benda = massa jenis air
Jadi, lempengan aluminium dapat melayang karena massa jenis aluminium = massa jenis air.

Jadi, jawaban yang tepat adalah D.

Latihan Soal Kelas 8 SMP

MATEMATIKA

Topik: Teorema Phytaghoras

Subtopik: Aplikasi Pythaghoras

Level: Medium

 

1. Dua buah kotak berbentuk persegi dengan luas 225 cm2 dan 25 cm2 disusun berdampingan seperti pada gambar di bawah ini.

mat 1

Nilai x yang tepat adalah … cm.

  1. 20
  2. 23
  3. 25
  4. 27

 

Jawaban: C

Pembahasan:

Misal a adalah panjang sisi dari kotak I. Diketahui bahwa kotak I memiliki luas 225cm2.

Akibatnya, didapat hasil perhitungan sebagai berikut.

mat 2

Karena a merupakan panjang sisi, maka nilai a positif. Akibatnya, dipilih a=15 cm.

Kemudian, misal b adalah panjang sisi dari kotak II. Diketahui bahwa kotak II memiliki luas 25 cm2.

Akibatnya, didapat hasil perhitungan sebagai berikut.

mat 3

Karena b merupakan panjang sisi, maka nilai b positif. Akibatnya, dipilih b=5 cm.

Kemudian, perhatikan gambar berikut ini!

mat 4

Dari gambar tersebut, panjang x dapat dihitung dengan menggunakan Teorema Pythagoras sebagai berikut.

mat 5

Dengan demikian, nilai x yang tepat adalah 25 cm.

Jadi, jawaban yang tepat adalah C.

Latihan Soal Kelas 8 SMP

Topik: Lingkaran

Subtopik: Sudut Pusat dan Sudut Keliling

Level: HOTS

 

2. Perhatikan gambar di bawah ini!

mat 6

Jika m∠ABE+m∠ACE+m∠ADE=105°, maka m∠DOE adalah ….

  1. 35°
  2. 70°
  3. 110°
  4. 135°

 

Jawaban: C

Pembahasan:

Perhatikan bahwa ∠ABE, ∠ACE, dan ∠ADE merupakan sudut keliling yang menghadap busur, sehingga besar ketiga sudut tersebut sama atau dapat ditulis sebagai berikut.

m∠ABE = m∠ACE = m∠ADE

Diketahui bahwa m∠ABE+m∠ACE+m∠ADE=105°. Akibatnya, didapat persamaan sebagai berikut.

mat 7

Kemudian, dapat diperhatikan bahwa  merupakan sudut pusat yang menghadap busur.

Ingat bahwa besar sudut pusat=2∙besar sudut keliling sehingga didapat persamaan sebagai berikut.

m∠AOE = 2 ∙ m∠ADE = 2 ∙ 35° = 70°

Karena ∠AOE dan ∠DOE merupakan dua sudut yang saling berpelurus, maka m∠DOE dapat ditentukan sebagai berikut.

m∠DOE = 180° – m∠AOE = 180° – 70° = 110°

Dengan demikian, m∠DOE adalah 110°.

Jadi, jawaban yang tepat adalah C.

Latihan Soal Kelas 8 SMP

Topik: Garis Singgung Lingkaran

Subtopik: Aplikasi Garis Singgung Lingkaran

Level: HOTS

 

3. Sebuah kendaraan pada daerah bersalju memiliki roda rantai seperti gambar berikut.

mat 8

Diketahui jari-jari roda adalah 35 cm. Jika banyak putaran roda rantai adalah 50 kali, maka jarak yang ditempuh kendaraan tersebut adalah … m.
Catatan: gunakan mat 9

  1. 250
  2. 335
  3. 390
  4. 500

 

Jawaban: C

Pembahasan:

Perhatikan gambar berikut!

mat 10

Panjang rantai dari titik A ke titik B sama dengan panjang rantai dari titik C ke titik D yakni r+2r+2r+2r+r=8r.

Kemudian, panjang busur AD sama dengan panjang busur BC yaitu setengah keliling roda.

Jarak tempuh satu putaran roda rantai dapat ditentukan melalui perhitungan berikut.

mat 11

Diketahui bahwa roda rantai tersebut berputar sebanyak 50 kali.

Dengan demikian, jarak yang ditempuh kendaraan tersebut adalah

50 × 780 cm = 39.000 cm = 390 m.

Jadi, jawaban yang tepat adalah C.

Latihan Soal Kelas 8 SMP

Topik: Bangun Ruang Sisi Datar

Subtopik: Prisma

Level: Medium

 

4. Perhatikan gambar berikut!

mat 12

dengan ukuran alas prisma sebagai berikut.

mat 13

Volume prisma segi lima di atas adalah … cm3.

  1. 373
  2. 294
  3. 441
  4. 588

 

Jawaban: B

Pembahasan:

Ingat kembali bahwa volume prisma dapat dicari dengan menggunakan rumus V = Lalas × t.

Perhatikan gambar berikut!

mat 13

Dapat diperhatikan bahwa sisi alas tersebut terdiri dari persegi panjang ABCE dan segitiga sama kaki CDE.

Akibatnya, luas alasnya adalah luas dari persegi panjang ABCE ditambah luas segitiga CDE.

Terlebih dahulu, akan dicari luas dari persegi panjang ABCE. Perhatikan bahwa persegi panjang ABCE memiliki panjang 7 cm dan lebar 2 cm. Oleh karena itu, luas ABCE adalah sebagai berikut.

mat 14

Selanjutnya, akan dicari luas dari segitiga CDE. Perhatikan bahwa segitiga CDE memiliki panjang alas 7 cm, dan tingginya adalah 4 cm – 2 cm = 2 cm. Oleh karena itu, luas CDE adalah sebagai berikut.

mat 15

Dengan demikian, luas alas prisma tersebut adalah 14 + 7 = 21 cm2.

Dari soal diketahui tinggi prisma adalah 14 cm. Oleh karena itu, volume prisma dapat ditentukan melalui perhitungan berikut.

mat 16

Jadi, jawaban yang tepat adalah B.

Latihan Soal Kelas 8 SMP

Topik: Statistika

Subtopik: Ukuran Pemusatan Data Tunggal

Level: HOTS

 

5. Rata-rata nilai ulangan matematika 18 siswa adalah 72. Ketika Adit dan Beni mengikuti ulangan susulan, nilai rata-rata seluruh siswa menjadi 71,5. Jika nilai Adit 82, maka nilai Beni adalah ….

  1. 52
  2. 67
  3. 70
  4. 71

 

Jawaban: A

Pembahasan:

Diketahui rata-rata nilai ulangan matematika 18 siswa adalah 72, maka dapat ditulis mat 17

Kemudian, setelah ditambah 2 orang yang mengikuti ulangan susulan, nilai rata-ratanya menjadi 71,5, atau dapat ditulis mat 18

Misalkan xA adalah nilai Andi dan xB adalah nilai Beni.

Dari informasi-informasi tersebut, diperoleh hasil perhitungan sebagai berikut.

mat 19

Dengan demikian, nilai Beni adalah 52.

Jadi, jawaban yang tepat adalah A.

Latihan Soal Kelas 8 SMP

Topik: Lingkaran
Subtopik: Keliling dan Luas Lingkaran

6. Luas lingkaran yang memiliki jari-jari 14 m adalah … m².

nilai phi

A. 154
B. 308
C. 616
D. 1.078

 

Kunci Jawaban: C
Pembahasan:

Luas lingkaran dapat ditentukan dengan perhitungan berikut.

Dengan demikian, luas lingkaran tersebut adalah 616 m².

rumus luas lingkaran

Jadi, jawaban yang tepat adalah C.

Latihan Soal Kelas 8 SMP

Topik: Bangun Ruang Sisi Datar
Subtopik: Prisma

 

7. Suatu prisma alasnya berbentuk segitiga siku-siku dengan panjang sisi-sisinya adalah 6cm, 8 cm, dan 10 cm, serta tinggi prisma 12 cm. Luas permukaan prisma tersebut adalah … cm².

A. 336
B. 463
C. 533
D. 663

 

Kunci Jawaban: A
Pembahasan:

Diketahui bahwa tinggi prisma adalah 12 cm dan alas berbentuk segitiga siku-siku dengan panjang sisi-sisinya adalah 6 cm, 8 cm, dan 10 cm. Ingat kembali bahwa panjang hipotenusa segitiga siku-siku adalah panjang sisi yang terpanjang. Berarti, panjang sisi miring segitiga tersebut adalah 10 cm. Akibatnya, panjang sisi siku-siku segitiga tersebut adalah 8 cm dan 6 cm. Dimisalkan panjang alas segitiga adalah 6 cm dan tingginya adalah 8 cm sehingga diperoleh hasil perhitungan sebagai berikut.

rumus luas prisma

Dengan demikian, luas permukaan prisma tersebut adalah 336 cm².

Jadi, jawaban yang tepat adalah A.

Latihan Soal Kelas 8 SMP

Oke, itulah beberapa latihan soal Penilaian Akhir Tahun (PAT)/Penilaian Akhir Semester (PAS) Genap untuk kelas 8 SMP tahun 2023 beserta pembahasannya. Semoga kumpulan contoh soal di atas bisa membantu kamu memperdalam materi yang akan diujikan nanti, ya. Tapiiii, kalau kamu masih butuh latihan soal yang lebih banyak, kamu bisa meluncur ke ruangbelajar. Langsung klik banner di bawah ini, ya!

CTA ruangbelajar

Kenya Swawikanti